Jenis dan tugas akuntan
KeuanganDiposting: 15 February 2023 | Diperbarui: 28 July 2023
10

Ada banyak jenis akuntan dan auditor, sehingga tugas dan tanggung jawabnya pun berbeda-beda. Namun, secara keseluruhan, pekerjaan akuntan melibatkan tugas yang berkaitan dengan keuangan perusahaan. Memahami akuntansi akan membantu pengusaha untuk menganalisis keuntungan dan membuat rencana bisnis yang berkelanjutan. Berikut adalah penjelasan mengenai jenis akuntan dan tugas akuntan.

Jenis Akuntan

Deskripsi pekerjaan akuntan bergantung pada jenis karir akuntansi yang diambil. Berikut adalah jenis-jenis akuntan:

  • Akuntan publik adalah akuntan yang bekerja untuk masyarakat umum
  • Akuntan swasta adalah akuntan yang bekerja hanya untuk satu perusahaan
  • Akuntan fidusia adalah akuntan yang bekerja dalam pengelolaan dana perwalian
  • Akuntan pemerintah adalah akuntan yang bekerja dengan lembaga pemerintah
  • Akuntan forensik adalah akuntan yang fokus kerjanya untuk litigasi dan investigasi kecurangan keuangan
  • Akuntan manajemen adalah akuntan yang sering membantu tim tingkat eksekutif

Tujuan semua akuntan tetap sama yaitu melindungi dan memastikan kesejahteraan finansial dan pertumbuhan perusahaan.

Baca juga:  Fungsi Akuntansi Manajemen dalam Perusahaan

Tugas Akuntan di Perusahaan

Tugas akuntan bervariasi tergantung dengan ukuran perusahaan. Dan setiap akuntan dapat melakukan tugas sehari-hari yang berbeda. Biasanya, pada perusahaan yang lebih kecil, semua tugas akan dijatuhkan pada satu orang. Sedangkan di perusahaan besar, akuntan akan bekerja dalam tim dan setiap orang memiliki tugas masing-masing. Di perusahaan yang jauh lebih besar, departemen akuntansi dapat dipecah menjadi beberapa tim dengan tanggung jawab yang fokus pada satu jenis operasi akuntansi. Beberapa usaha kecil mungkin akan lebih memilih akuntan outsourcing.

Tugas accounting yang biasa dilakukan akuntan seperti melihat salinan fisik buku atau informasi penggajian atau memastikan keamanan sistem online. Seorang akuntan juga dapat menghabiskan hari mengatur faktur, menyiapkan laporan, menganalisis informasi, atau mengawasi sistem.

Tugas akuntan di antaranya yaitu:

  • Menjaga proses pembukuan akuntansi dengan memastikan input yang akurat dan penyimpanan data yang tertata rapi
  • Memastikan praktik pembukuan mematuhi peraturan dan undang-undang yang berlaku
  • Meningkatkan proses akuntansi untuk meningkatkan akurasi dan konsistensi
  • Menyiapkan dan memastikan keakuratan laporan keuangan bisnis
  • Menemukan dan mengatasi setiap perbedaan akuntansi
  • Membuat rekomendasi anggaran yang berlaku untuk bisnis setelah menganalisis tren
  • Berkolaborasi dengan auditor eksternal atau internal
  • Menangani informasi pajak termasuk pengembalian pajak

Tugas seorang akuntan yang paling umum yaitu membuat laporan keuangan. Informasi penting yang dimasukkan dalam salah satu jenis laporan keuangan perusahaan adalah keuntungan dan pengeluaran. Untuk mengurangi biaya operasional perusahaan, pengusaha bisa menggunakan jasa sewa laptop. Dengan sewa laptop kantor, pengeluaran perusahaan bisa dikurangi karena pengusaha tak perlu memikirkan biaya asuransi dan perbaikan perangkat jika terjadi kerusakan.

Jika Anda membutuhkan laptop atau komputer untuk perusahaan, Asani menyediakan sewa laptop atau komputer dengan spesifikasi yang sesuai kebutuhan Anda. Lihat katalog Asani lengkap untuk kebutuhan design graphic, editing video, develop website atau aplikasi, serta administrasi, dan bisnis.

Pastikan Anda memilih jasa sewa laptop yang memiliki harga sewa terjangkau, aman, dan terpercaya.

Asani merupakan partner yang tepat untuk Anda jika membutuhkan penyewaan laptop dan perangkat IT untuk perusahaan.

Jika Anda tertarik, ajukan penawaran sekarang juga ke Asani dengan menghubungi official WhatsApp Asani atau customer service kami di cs@asani.co.id.

Baca juga:  Tugas Akuntan Fidusia

Post comment

Product Enquiry