hardisk eksternal tidak terbaca
TeknologiDiposting: 13 June 2024 | Diperbarui: 10 June 2024
10

Pernahkah Anda mengalami permasalahan, seperti hardisk eksternal tidak terbaca? Hal ini mungkin cukup membuat Anda khawatir terlebih jika data yang tersimpan pada hardisk sangat penting.

Perlu diketahui bahwa hardisk eksternal adalah media penyimpanan data dan file tambahan dengan kapasitas yang besar. Hardisk eksternal bukan bawaan dari perangkat komputer atau laptop, salah satu jenis hardisk eksternal yang mungkin Anda tahu adalah Hard Disk Drive (HDD).

Masalah pada hardisk eksternal memang sering terjadi karena beberapa faktor dan cukup membuat panik. Namun, Anda tidak perlu khawatir karena artikel ini akan membahas tentang penyebab hardisk eksternal tidak terbaca beserta solusinya secara lengkap. Simak sampai akhir!

Penyebab Hardisk Eksternal Tidak Terbaca

Permasalahan terkait hardisk eksternal tidak terbaca biasanya dapat disebabkan oleh beberapa kondisi, seperti driver yang perlu di-update, kesalahan sistem file, dan partisi yang hilang. Namun, terdapat beberapa penyebab lain kenapa hardisk eksternal tidak terbaca, seperti berikut ini.

1. Hardisk Eksternal Pernah Terjatuh

Meskipun bukan bawaan dari perangkat laptop atau komputer, hardisk eksternal juga termasuk perangkat elektronik yang rentan akan guncangan dan kerusakan. Hardisk eksternal yang pernah terjatuh dapat berdampak pada drive yang membuat kondisinya menjadi bad sector.

2. Kabel USB Bermasalah

Kabel USB berfungsi sebagai penghubung hardisk eksternal dan laptop atau komputer. Jika kabel USB yang digunakan ternyata bermasalah, maka hardisk eksternal tidak bisa tersambung ke laptop atau komputer. Hal inilah yang menyebabkan hardisk eksternal tidak terbaca oleh laptop atau komputer.

3. Usia Hardisk Eksternal Sudah Tua

Usia hardisk eksternal dapat berpengaruh besar karena semakin lama usia hardisk eksternal, maka bisa membuat performanya semakin menurun. Hal ini sering kali menyebabkan masalah hardisk eksternal tidak terbaca laptop atau komputer.

4. Kesalahan Setting BIOS

Kesalahan yang terjadi pada pengaturan BIOS atau Basic Input Output System ini biasanya terjadi karena hardisk diatur pada posisi disable atau off. Hal inilah yang membuat laptop atau komputer tidak bisa mendeteksi hardisk yang disambungkan.

5. Adanya Masalah Pada Laptop atau PC

Ada kalanya, hardisk eksternal tidak terbaca disebabkan oleh masalah pada laptop atau PC, seperti laptop atau PC yang terlalu sering di-restart dan dimatikan secara paksa. Hal ini tentu memengaruhi kesehatan laptop atau komputer Anda yang seharusnya dijaga.

Baca juga: 6 Cara Atasi Hardisk Internal Tidak Terbaca, Ini Penyebabnya

Cara Mengatasi Hardisk Eksternal Tidak Terbaca

Setelah mengetahui penyebab hardisk eksternal tidak terbaca, maka Anda bisa mencari solusinya secara tepat. Di bawah ini beberapa cara mengatasi hardisk eksternal tidak terbaca yang bisa Anda coba.

1. Melakukan Pembaruan Driver

Solusi hardisk eksternal tidak terbaca yang pertama yakni dengan melakukan pembaruan atau install ulang driver. Untuk bisa bekerja setelah tersambung dengan hardware (PC atau laptop), hardisk tetap membutuhkan bantuan dari driver. Berikut ini langkah-langkah memperbarui driver.

  1. Cari menu Device Manager pada kolom pencarian Windows.
  2. Pilih USB Attached SCSI UAS Mass Storage Device.
  3. Klik kanan Device dan pilih Update Driver Software.
  4. Tekan Browse My Computer For Driver Software.
  5. Lalu, klik opsi Let Me Pick From A List Of Device Drivers on My Computer.
  6. Setelah itu, pastikan Show Compatible Hardware sudah tercentang.
  7. Tunggu proses pembaruan hingga selesai dan restart laptop atau komputer. 

2. Mengubah Letter Hardisk

Sama halnya seperti laptop atau komputer yang memiliki keterangan penyimpanan C atau D, hardisk eksternal juga mempunyai keterangan bernama letter. Jika letter tidak tampak pada laptop atau komputer Anda, maka hardisk eksternal tidak terbaca. Langkah-langkah yang bisa dilakukan adalah sebagai berikut.

  1. Buka disk management melalui kotak Run.
  2. Klik kanan pada disk yang letter-nya ingin diubah.
  3. Tekan pada Change Drive Letter and Path.
  4. Lalu, klik Add atau Change untuk mengubah letter drive.
  5. Kemudian, Anda bisa mengikuti petunjuk yang diberikan sampai selesai.

3. Mengganti Case Hardisk

Case hardisk terdiri atas susunan komponen yang berfungsi untuk melindungi perangkat hardisk. Jika terdapat kerusakan pada komponen case hardisk, maka bisa berpengaruh pada kondisi hardisk

Oleh karena itu, hal pertama yang bisa dilakukan sebagai cara agar hardisk eksternal terbaca adalah memeriksa kondisi case hardisk. Gangguan pada case hardisk ini cukup jarang terjadi, namun jika memang masalahnya ada di sini maka Anda bisa mengganti case hardisk dengan yang baru.

4. Mengganti Kabel USB dengan Type C

Kerusakan pada kabel USB yang menjadi penghubung hardisk eksternal dan laptop atau komputer memang biasa terjadi. Pada perangkat lawas, konektor ini berupa USB standar type-A, standar type-B, mikro USB type-A dan mikro USB type-B. Sedangkan, pada perangkat versi terbaru, kabel yang dipakai adalah type C.

Oleh karena itu, cara agar hardisk eksternal bisa terbaca yaitu dengan mencari tahu dan memeriksanya terlebih dahulu dengan cara menggunakan kabel lain. Hal ini bertujuan untuk memastikan adanya gangguan yang memang mungkin terjadi pada kabel milik Anda.

5. Menggunakan Port USB Lain

Port USB bisa menjadi salah satu alasan kenapa hardisk eksternal tidak terbaca laptop atau komputer. Setiap laptop atau komputer biasanya menyediakan beberapa port USB, namun terkadang tingkat penghantar dayanya berbeda. Saat hardisk eksternal tidak terbaca pada salah satu port USB, Anda bisa memindahkan kabel ke port USB lain yang sesuai.

Baca juga: 8 Langkah dan Cara Format Disk Eksternal dan Internal

Itulah penjelasan lengkap mengenai penyebab hardisk eksternal tidak terbaca dan cara mengatasinya secara tepat. Anda bisa langsung mempraktikkan sendiri beberapa solusi di atas untuk mengatasi permasalahan Anda.

Nah, jika Anda atau bisnis Anda sedang memerlukan peralatan IT atau elektronik lainnya dengan kualitas tinggi tanpa membebani finansial, maka Anda bisa menyewanya di Asani.

Asani menyediakan jasa penyewaan perangkat elektronik, mulai dari laptop, PC, monitor, printer, dan lain-lain. Dengan menyewa di Asani, Anda tidak perlu mengeluarkan biaya yang banyak. Dapatkan produk dengan kualitas terbaik di Asani dengan mengecek produk selengkapnya hanya di katalog sewa Asani.

Tidak hanya itu, Anda pun dapat meminta penawaran dengan menghubungi WhatsApp atau mengirim pesan ke cs@asani.co.id. Tingkatkan performa perangkat Anda bersama Asani!

Baca juga: 7 Cara Mengatasi USB Device Not Recognized di Komputer

Share

Post comment

Product Enquiry