spesifikasi laptop untuk autocad
290

Dalam dunia desain dan teknik sipil, AutoCAD adalah salah satu software yang sangat populer. Namun, agar dapat berjalan dengan lancar, dibutuhkan spesifikasi laptop untuk AutoCAD yang memadai.

Oleh sebab itu, penting bagi Anda untuk mengetahui spesifikasi laptop yang digunakan secara cermat sebelum menjalankan software AutoCAD.

Selengkapnya, berikut ulasan seputar rekomendasi dan spesifikasi laptop untuk AutoCAD terbaru yang perlu Anda ketahui. Simak informasinya sampai akhir, ya!

Spesifikasi Laptop untuk AutoCAD dan Sketchup

AutoCAD adalah salah satu software desain 2D dan 3D terpopuler di dunia.  Namun, untuk menjalankan software tersebut dengan lancar dan efisien, dibutuhkan spesifikasi laptop yang memadai.  

Berikut adalah beberapa spesifikasi laptop yang disarankan untuk menjalankan software AutoCAD, di antaranya:

1. Berapa Minimal RAM untuk AutoCAD?

AutoCAD merupakan salah satu software yang sangat memakan memori, baik dalam mengerjakan proyek 2D maupun 3D.  

Agar dapat menjalankan AutoCAD bersamaan dengan aplikasi lain secara lancar dan efisien, setidaknya Anda membutuhkan RAM 8GB.  

Namun, apabila hendak menangani proyek 3D yang lebih besar atau ingin melakukan multitasking tanpa hambatan, Anda disarankan memiliki spesifikasi laptop untuk AutoCAD dengan RAM minimal 16GB.

2. Spesifikasi Laptop untuk AutoCAD 2022

Untuk menjalankan AutoCAD 2022, setidaknya dibutuhkan laptop dengan minimum spesifikasi sebagai berikut:

  • Sistem Operasi: 64-bit Microsoft ® Windows ® 11 atau Windows 10
  • CPU/Prosesor: Prosesor dengan kecepatan 2.5–2.9 GHz
  • Memori RAM: 8 GB
  • Ruang Penyimpanan: 10 GB
  • GPU (VGA): 1 GB GPU dengan 29 GB/s Bandwidth and DirectX 11 compliant
  • Display: 1920 x 1080 dengan format True Color
  • .NET Framework: Versi 4.8 atau yang terbaru

3. Spesifikasi Laptop untuk AutoCAD 2023

Spesifikasi laptop yang dibutuhkan dapat bervariasi tergantung pada kebutuhan pengguna, jenis proyek, dan kompleksitas desain.

Namun, secara keseluruhan, berikut ini adalah rekomendasi spesifikasi yang disarankan untuk menjalankan AutoCAD 2023:

  • Sistem Operasi: 64-bit Microsoft ® Windows ® 11 dan Windows 10 versi 1809
  • CPU/Prosesor: Prosesor dengan kecepatan core 3+ GHz (basis), 4+ GHz (turbo)
  • Memori RAM: 16 GB
  • Ruang Penyimpanan: 10 GB (Disarankan SSD)
  • GPU (Kartu Grafis): 4GB GPU dengan 106GB/s Bandwidth and DirectX 12 compliant
  • Display (Layar): 1920 x 1080 (tampilan konvensional), dan 3840 x 2160 (resolusi tingg)
  • .NET Framework: Versi 4.8 atau yang terbaru

Dibandingkan dengan kebutuhan untuk 2D, spesifikasi laptop untuk AutoCAD 3D membutuhkan versi yang lebih tinggi.  

Oleh karena itu, Anda disarankan untuk memiliki kapasitas instalasi SSD lebih besar, yaitu 20GB untuk Peta 3D, dan 12Gb untuk plant 3D.

Sedangkan, untuk proyek mekanis dibutuhkan kapasitas 12GB, serta 20GB kepentingan arsitektur dan teknik elektro.

Baca juga: 10 Rekomendasi Laptop untuk Desain Grafis 2023, Lengkap!

4. Spesifikasi Laptop untuk Sketchup

Selain AutoCAD, Sketchup juga merupakan salah satu software yang digemari dalam dunia desain.

Berikut ini spesifikasi laptop untuk sketchup yang perlu Anda ketahui, agar proses desain berjalan dengan lancar dan efisien.

Untuk komputer atau laptop Windows:

  • Sistem Operasi: Microsoft ® Windows ® 7 (SP1), Windows 8, Windows 8.1, and Windows 10
  • Prosesor: 2.0 GHz processor atau lebih
  • Memori RAM: 8GB  
  • Kartu Grafis: GeForce GTX 960 / Radeon HD 7770 atau lebih
  • Resolusi Monitor: Direkomendasikan 1920 x 1080 display
  • Disk Space: 2GB atau lebih (direkomendasikan SSD)
  • Pointing Device: Three-button mouse

Untuk komputer atau laptop MacOS:

  • Sistem Operasi: Mac OS 11+ (Big Sur), Mac OS 10.15+ (Catalina) dan Mac OS 10.14+ (Mojave)
  • Prosesor: 2.1 GHz processor  
  • Memori RAM: 8GB  
  • Kartu Grafis: 3D class video card with 1GB of memory atau lebih tinggi
  • Resolusi Monitor: Direkomendasikan 1920 x 1080 display
  • Disk Space: 2GB atau lebih (direkomendasikan SSD)
  • Pointing Device: Three-button mouse

Rekomendasi Laptop untuk AutoCAD

Selanjutnya, berikut ini daftar rekomendasi laptop untuk AutoCAD yang bisa Anda jadikan referensi, antara lain yaitu:

1. Lenovo IdeaPad Slim 5i i7 14IAL7  

Spesifikasi laptop untuk AutoCAD yang pertama datang dari Lenovo IdeaPad Slim 5i i7 14IAL7.

Laptop ini hadir dalam tiga pilihan warna, yaitu platinum grey silky, graphite grey soft, dan light teal silky yang dilengkapi serangkaian fitur canggih.  

Selain memiliki visual yang edgy, laptop ini juga memiliki pemindai sidik jari pada tombol power yang sangat membantu keamanan data Anda.

Berikut keunggulan dari spesifikasi laptop tersebut:

  • Ukuran Layar: 14 inci  
  • Kapasitas Penyimpanan: 16GB
  • Memori RAM: 512GB SSD  
  • Kartu Grafis: NVIDIA GeForce MX550 2GB GDDR6
  • Harga: sekitar 14 juta rupiah

2. MacBook Pro M2

Berikutnya, MacBook Pro M2 menampilkan desain modern dengan warna silver atau gray yang menjadi khas Mac.  

Spesifikasi laptop untuk AutoCAD ini sangat memuaskan serta cocok untuk para profesional yang merancang tata kota, bangunan, dan lain sebagainya.  

Salah satu kelebihan Mac dari Apple ini adalah resolusi warna yang tinggi dan spesifikasi lainnya sebagai berikut:

  • Ukuran Layar: 13,3 inci dengan teknologi Retina
  • Kapasitas Penyimpanan: 256GB atau 512GB
  • Memori RAM: 8GB
  • Harga: Sekitar 19 juta rupiah

Baca juga: Rekomendasi Laptop WFH Harga 5-Jutaan

3. ASUS VivoBook Pro 14x OLED M7400QE

Merk ASUS menjadi pilihan selanjutnya dalam memenuhi spesifikasi laptop untuk AutoCAD.

Salah satu kelebihan dari ASUS VivoBook Pro 14x OLED M7400QE adalah fitur fingerprint yang digunakan untuk menyalakan laptop.  

Selain itu, laptop ini juga memiliki backlit keyboard yang membuat tampilannya semakin apik, dan keunggulan spesifikasi lainnya sebagai berikut:

  • Ukuran Layar: 14 inci
  • Kapasitas Penyimpanan: 16GB
  • Memori RAM: 512GB
  • Kartu Grafis: NVIDIA ® GeForce RTX™ 3050Ti
  • Harga: sekitar 17 juta rupiah

4. MSI Katana GF76  

Rekomendasi laptop selanjutnya adalah MSI Katana GF76, yaitu laptop yang cocok bagi arsitek dan insinyur dalam merancang desain tata kota, gedung, ataupun sejenisnya.

Berikut adalah keunggulan spesifikasi dari laptop tersebut:

  • Ukuran Layar: 17,3 inci FHD
  • Kapasitas Penyimpanan: 8GB
  • Memori RAM: 512GB
  • Kartu Grafis: NVIDIA GeForce RTX 3050
  • Harga: sekitar 17 juta rupiah.

5. Acer ConcetpD 3 Ezel Pro CC314-73P

Terakhir, Acer ConcetpD 3 Ezel Pro CC314-73P juga bisa dijadikan salah satu pilihan dalam memenuni spesifikasi laptop yang diperlukan aplikasi AutoCAD.

Berikut adalah keunggulan spesifikasi dari laptop tersebut:

  • Ukuran Layar: 15,6 inci dengan teknologi FHD IPS
  • Kapasitas Penyimpanan: 16GB
  • Kartu Grafis: NVIDIA ® GeForce
  • Harga: sekitar 16 juta rupiah

Percayakan Laptop Anda Kepada Asani

Demikianlah ulasan lengkap seputar rekomendasi dan spesifikasi laptop untuk AutoCAD terbaru yang perlu diketahui.

Bagi Anda yang sedang mencari laptop untuk AutoCAD, memperhatikan spesifikasi sangatlah penting agar dapat memastikan software berjalan dengan lancar dan optimal.  

Namun, jika budget menjadi kendala dalam membeli laptop dengan spesifikasi yang diinginkan, jangan khawatir.  

Asani hadir sebagai solusi penyewaan laptop dengan spesifikasi yang tepat untuk menjalankan AutoCAD dan software desain grafis lainnya.  

Kunjungi katalog resmi Asani dan dapatkan penawaran khusus seputar penyewaan dan perawatan perangkat IT sekarang!

Untuk info lebih lanjut Anda dapat menghubungi tim Asani lewat official WhatsApp atau email, ya!  

Baca juga: 5 Rekomendasi Spek Laptop untuk Coding 2023 dan Tips Memilih

Share

Post comment

Product Enquiry